Kamis, 03 Maret 2011

Soal Bonus dan nilai skill

Buat temen-temen peserta praktikum Basis Data Laboratorium Daskom. Kami dari asprak akan memberikan tambahan nilai bagi yang berpartisipasi aktif dalam praktikum ini. Nilai tambahan ini akan kami tambahkan pada point penilaian skill karena pada penilaian skill dilakukan murni oleh asistan. Walaupun cuma 10 point menurut kami itu sudah lumayan.

Nilai skill berbobot 10 point dari keseluruhan penilaian, pada nilai ini akan kami berikan penuh 10 point jika praktikan mampu mengerjakan seluruh soal jurnal dengan lancar. Jika kalian belajar dan sempat mencoba sebelumnya insyaAllah hal ini bukan hal yang sulit. Selain itu point ini dapat kami tambahkan jika kalian mampu menjawab pertanyaan dari kami secara lisan ketika praktikum berlangsung baik ketika ada penyampaian materi dari kami maupun ketika pengerjaan jurnal. Selain itu ada kesempatan sekali lagi untuk menambah point skill ini yaitu dengan menjawab soal bonus yang kami upload di blog ini. Jika kalian mampu menjawab sesuai aturan yang ada maka kalian akan mendapat tambahan 5 point untuk point skill.

Soal bonus yang kami upload selain dapat membantu kalian yang berpartisipasi aktif, soal ini juga akan membantu kalian untuk menjawab soal-soal pada praktikum. Karena soal bonus yang kami upload ini mungkin juga akan dikeluarkan pada waktu praktikum. Bisa di tes awal, tes akhir maupun jurnal bisa dibilang kalian akan punya gambaran untuk soal-soal pada waktu praktikum nantinya [sedikit bocoran untuk belajar, lumayan kan...]

Pada soal bonus kami buat sedikit aturan supaya tertib engga’ rebutan dan terjadi aksi anarkis lainnya. Aturan ini berlaku untuk yang ingin mendapat bonus 5 point pada skill. Aturannya :
1.    Satu soal bonus hanya berlaku untuk satu praktikan, yang dapat point cuma satu praktikan.
2.    Jawaban dari soal bonus langsung pada tempat komentar, jadi siapa yang cepat menjawabnya sehingga koment-nya yang terawal maka mendapat bonus 5 point.
3.    Pada komentar sertakan NIM dan jadwal praktikum lengkap hari dan shiftnya.
4.    Setelah waktu yang ditentukan akan diumumkan siapa yang mendapat bonus 5 point.

Mungkin segitu dulu aturan untuk soal bonus jika ada tambahan akan kami tambahkan pada soal. Bagi teman-teman yang mengikuti praktikum saya sarankan untuk membaca soal-soal bonus dan belajar dengan baik, tapi harus membaca juga materi yang tidak keluar pada soal bonus karane bisa jadi akan keluar waktu praktikum. Kami dari Asistan Cuma ingin membantu kalian untuk belajar, silahkan dimanfaatkan dengan baik.

2 komentar:

  1. Wah berarti mesti kejar PERTAMAX ya?
    kasian praktikan yg tidak punya akses internet dong..
    trims sudah care dan bersedia membantu para praktikan..

    BalasHapus
  2. iya juga sih... tpi minimal kan ada gambaran buat belajar, walaupun tidak mendapat 5 point.

    BalasHapus

Jangan lupa tinggalkan komentar anda, baik berupa koreksi, kritikan maupun saran...